Kobaran Api Hanguskan Lahan Warga 2 Desa di Soppeng

Kobaran Api Hanguskan Lahan Warga 2 Desa di Soppeng

Rabu, 20 September 2023


KAREBAKITA.COM, Soppeng–Kebakaran lahan merupakan salah satu bencana yang sering sekali terjadi di saat musim kemarau melanda, banyak hal yang menjadi penyebab dari bencana kebakaran dan salah satunya adalah kelalaian masyarakat sendiri, dimana bisa terjadi dari pontong rokok yang dibuang sembarangan, dan membakar daun yang kering, Rabu 20/09/2023 malam sekitar pukul 21.30 WITA terjadi kebakaran lahan antara perbatasan dua desa yaitu Desa Pising dan Desa Pesse Kecamatan Donri-Donri 

Babinsa Desa Pising Kopda Muhammad Akbar serta Babinsa Desa Pesse Sersan Satu Haeruddin dan Bhabinkamtibmas Desa Pising dan Pesse AIPDA Al Mukarram serta Kepala Desa Pesse Andi Fatmawati ikut turun ke lokasi kebakaran bersama masyarakat serta petugas Pemadam Kebakaran Kecamatan Donri-Donri 

Lokasi titik api yang yang berupa lahan kering  yang mudah terbakar akibat kemarau, berusaha dipadamkan oleh petugas karena dikhawatirkan akan merembet masuk ke lokasi  yang lainnya dan api mulai padam sekitar pukul 23.30 WITA

Kepala Desa Pesse  menghimbau warga agar tidak melakukan pembakaran /membuka lahan dengan cara di bakar atau kalau perlu dijaga sebelum apinya padam begitu juga dengan buang pontong rokok.

Bhabinkamtibmas Al Mukarram, Babinsa bersama petugas Damkar membantu dan masyarakat sekitar, bergotong royong memadamkan api yang membakar lahan tersebut, dan bersyukur setelah berselang beberapa jam api dapat dipadamkan.

“Kami mengimbau masyarakat sekitar untuk tetap waspada dan siaga mengantisipasi terjadinya kebakaran di sekitar lokasi, mengingat saat ini sedang musim kemarau yang rentan terjadi kebakaran hutan dan lahan,” ujar Bhabinkamtibmas.

Laporan: Wirfa