Wujud kepedulian, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Soppeng Kunjungi Peserta di Rumah Sakit

Wujud kepedulian, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Soppeng Kunjungi Peserta di Rumah Sakit

Kamis, 15 Juli 2021



KAREBAKITA.COM, SOPPENG-Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Soppeng Luki Julianto mengunjungi peserta Bpjs Ketenagakerjaan sedang dirawat dirumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Latemmamala Soppeng, Rabu (14/7/2021) akibat kecelakaan lalulintas.

Kepala BPJS Ketenagakerjaan Soppeng, Luki Julianto mengutarakan bahwa peserta BPJS Ketenagakerjaan tak perlu khawatir, karena selama tidak bekerja, peserta mendapat manfaat yakni Sementara Tidak Mampu Bekerja (STMB). 

BPJS Ketenagakerjaan memberikan uang pengganti upah kepada peserta melalui perusahaan hingga mampu kembali bekerja yang disertai surat keterangan dokter” jelasnya.

Lanjut dikatakan Luki biaya yang diberikan sebesar 100% untuk 12 bulan pertama, dan 50% untuk bulan 13 seterusnya hingga peserta dinyatakan sembuh oleh dokter.

Selain itu, Beberapa manfaat dari program kecelakaan kerja mulai dari biaya transportasi, Biaya pengobatan dan perawatan tanpa ada batas,Santunan cacat dan Santunan meninggal serta Beasiswa pendidikan dari  TK sampai selesai Perguruan Tinggi bagi anak peserta maksimal 2 orang anak dengan nominal beasiswa maksimal sampai 174.000.000,-

Biaya perawatan dirumah sakit  bukan lagi jadi kendala bagi peserta jamsostek."Tandasnya

Sementara itu, Direktur Utama Perusda Soppeng, Muhammad Jufri mengucapkan banyak terima kasih dan apresiasinya kepada BPJS Ketenagakerjaan karena telah memberikan perlindungan kepada karyawan Perusda Soppeng yang telah mengalami kecelakaan kerja.

Arisal sebagai Koordinator KWA Lejja mengalami kecelakaan lalu lintas ketika hendak menghadiri rapat mingguan di kantor pusat perusda,"Terangnya