17 Guru MAN/MAS Ikuti Kegiatan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan

17 Guru MAN/MAS Ikuti Kegiatan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan

Minggu, 07 November 2021


KAREBAKITA.COM, SOPPENG-Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Soppeng H. Fitriadi, S.Ag.,M.Ag didampingi Ketua Pokjawas Kemenag Provinsi Sulawesi Selatan membuka kegiatan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) Guru Bahasa Indonesia tingkat Madrasah Aliyah di Hotel Surya Watansoppeng, Senin (8/11/21).

Kegiatan yang digelar oleh Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Indonesia ini diikuti 17 orang guru Bahasa Indonesia dari Madrasah Aliyah Negeri maupun Madrasah Aliyah Swasta se Kabupaten Soppeng dan akan berlangsung mulai 8 hingga 22 November 2021.

Dalam sambutannya Kakan Kemenag H. Fitriadi
menyampaikan bahwa berdasarkan PMA Nomor 38 Tahun 2018 tentang Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan Guru yang diinisasi Direktorat GTK Ditjen Pendis Kementerian Agama RI merupakan PMA yang melahirkan konsep pengembangan profesionalisme guru berbasis KKG/MGMP.

H. Fitriadi menjelaskan Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan adalah proses penyelenggaraan kegiatan belajar mengajar dalam rangka meningkatkan kemampuan dan kompetensi guru baik pedagogik maupun profesional dalam melaksanakan tugas profesinya, serta memiliki performa sebagai pendidik dan pemimpin bagi peserta didiknya.

"Kegiatan PKB ini menjadi salah satu wadah pengembangan dan peningkatan kompetensi Guru dalam rangka menjawab tantangan zaman dan kemajuan teknologi. Untuk itu diharapkan kesungguhan para peserta mengikuti kegiatan ini" ujarnya.

Di akhir pemaparannya, Kakan Kemenag mengimbau seluruh Pengawas Pendidikan dan peserta PKB untuk membantu pemerintah dalam upaya percepatan vaksinasi covid-19 baik bagi guru maupun siswa.(Afr/Dan)